iklan top







Selasa, 20 April 2010

Kekuatan Visi Bisnis Mendobrak Impian Anda!

Visi Bisnis ibarat bingkai Masa Depan Kita..!!!

Jika kita sudah menyiapkan Bingkai masa depan, maka kita tinggal mengisi bingkai tersebut agar terlihat semakin layak…!

Sebelum menekuni Bisnis Online, Saya masih merasa ‘asing’ dengan sebutan Visi dan Misi. Bukan merasa asing mendengar istilah tsb, malah terlalu sering mendengarnya. Yang asing adalah mempraktekkan Visi dan Misi tersebut dalam kehidupan, khususnya kehidupan bisnis.

Saya baru menyadari kekuatan luar biasa sebuah Visi setelah 2 thn lebih menekuni Bisnis Online (setidaknya sampai menulis artikel ini).

Jika pembaca mengikuti perkembangan Bisnis Saya dari awal, tentu sudah pernah membaca Visi Saya pada Link Website berikut :

Visi Davit-1 Juta Lebih Lapangan Kerja

Visi tersebut Saya buat tahun 2008. Dan pada thn 2010 ini sudah menunjukkan perkembangan yg signifikan.

Pada catatan Visi tsb Saya menargetkan terbentuk setidaknya 125 ribu pebisnis online dalam rentang 12 thn. Dari situ, diprediksi bisa terbentuk 12,5 juta lapangan kerja. Jika perhitungan 10% saja dari target ini,
maka setidaknya akan terbentuk 1 juta lebih lapangan kerja baru dari kekuatan Bisnis Online.

Dalam rentang 12 tahun tsb, Saya berencana membentuk 4 Jejaring Revolusi Bisnis Pembuka Lapangan kerja atau disingkat “4 Jejaring Revolusi Bisnis PLK”. Masing-masing jejaring terbentuk dalam rentang per 3 tahun (start thn 2009).

Target 3 tahun pertama saya (2009-2011), terbentuk 100 lapangan kerja dari jaringan bisnis online, baik dari para karyawan saya, atau pun dari member RWP yang sudah mandiri di bisnis online. Dari 100 orang tsb, jika
50% saja yg bisa jadi pengusaha online dan mampu merekrut tenaga kerja baru, maka akan ada 50 orang pebisnis online unggulan.

Hingga Saat Saya menulis artikel ini, member RWP sudah ada sekitar 2.000 orang. Insya Allah kalau hanya berharap 50 orang saja yg bisa jadi pengusaha online yg memiliki karyawan, sebelum thn 2011 hal itu sudah bisa tercapai.

Target 3 tahun berikutnya bisa dilihat pada link Visi Saya di atas…!

Berikut Perkembangan BisnisDavit Group hingga artikel ini dibuat :

-Sudah memiliki 5 karyawan dari yg tadinya 2 karyawan (Lihat HUT ke-2 Saya jadi Pebisins Online)
-Sudah memiliki sekitar 2.000 member RWP yg menyebar dari Aceh hingga Papua.
-Sudah memiliki agen/pembeli sepatu dan sandal untuk wilayah Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.
-Sebelum akhir thn 2010 ini berencana membuka kantor cabang minimal untuk 5 Kota di luar Bogor (beberapa Kota yg sudah menyatakan berminat menjadi cabang adalah Bandung, Jakarta, Bekasi, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Pontianak, Bengkulu, Medan, Batam, dll).

Eh ngomong-ngomong, sebenarnya artikel ini Saya buat karena terinspirasi atas pertanyaan beberapa orang yg percaya atau setengah percaya dengan perkembangan Bisnis Online Saya yg baru 2 thn berlalu.

Dengan merefresh kembali ingatan Saya 2 tahun yg lalu, setidaknya Visi di atas terkuatkan kembali di pikiran dan hati Saya agar bisa lebih banyak berbuat.

Visi itu ibarat mimpi indah yg kita harapkan terjadi di masa depan. Dan visi itu harus terus digambarkan agar fokus kita bisa terjaga sampai berhasil.

Cara menggambarkan Visi ada 2 :

1. Buat daftar impian kita di sebuah kertas, lalu ditempel di kamar kerja agar setiap hari terlihat.

Daftar impian tsb merupakan hasil dari Visi yg kita harapkan. Misal : Saya menulis impian berupa keinginan memiliki rumah dan kendaraan impian,
memiliki penghasilan ratusan juta per bulan, pengen punya Yayasan utk Pengusaha Mikro, dll.

2. Buat daftar impian tsb sebagai imaginasi di otak.

Ini bukan mengkhayal, tapi sebagai upaya utk memperbesar gambaran Visi sehingga menjadi kegiatan yg menyatu antara otak dan perbuatan sehari-hari (beda tipis dg khayalan).

Misal : setiap hari saya selalu membayangkan punya karyawan banyak, tugas-tugas rutin bisa diberdayakan ke karyawan, Saya fokus ke pengembangan jaringan bisnis, bayangan memiliki kantor pusat dan ratusan kantor cabang di seluruh Indonesia, bayangan akan banyak member RWP yg berhasil di Bisnis Online masing-masing, dsb..!

Biasanya kalau Visi kita besar, maka yg dilakukan pasti juga besar.
Kalau Visi kita kecil, maka perintah di otak juga perbuatan-perbuatan kecil.

Yang parah adalah kalau kita gak memiliki Visi, maka yg dilakukan dalam bisnis pastilah gak beraturan, melompat-lompat bergerak tanpa arah yg jelas. Setelah banyak melompat, maka nanti akan merasa lelah sendiri karena gak punya tujuan jelas.

INGAT KRITERIA ORANG HEBAT :

Siapa yg berani bermimpi utk berhasil, dia termasuk orang hebat…Kenapa?
karena apa yg anda bayangkan hari ini, itulah yg akan anda petik di kemudian hari..

JANGAN TAKUT UNTUK BERMIMPI! Mimpilah yang besar…Iringi mimpi anda dengan doa dan perbuatan…!

Lalu Mimpi itu akan mendekati anda…!

Saya ingat kata-kata bijak dari Mr. Reza M Syarif, salah satu Motivator nasional :

“Jika Anda mau memulai bisnis, jangan pernah batasi impian Anda.
Namun Anda akan tahu batasan tsb setelah menekuni Bisnisnya lebih jauh..!”

Nah, setelah tahu batasan tsb, barulah Anda bisa membuat rencana dan target lebih realistis dari yg tadinya hanya impian belaka…!

Sukses untuk Kita yg Mau Menyusun Visi…!!

Yang Masih Terus Belajar,

Davit Putra,
============
CEO
disalin dari www.davitputra.net



BISNIS ONLINE YANG [HARUS DIIKUTI ]:

http://klikdisini.com/tara
http://klikdisini.com/fzbjm

adf.ly - shorten links
and earn money!
ARTIKEL TERKAIT :
Apakah Anda TerlahiR Sebagai SosoK MiliardeR?
"10 TIPS2 MUDAH UNTUK MENARIK PEMBACA KE BLOG ANDA"
"7 MITOS TERKENAL MAKE MONEY BLOGGING"
BACK HOME >>>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Recent Posting :
Grab this